Seminar & Workshop BTB UGM-MAPPI

Hari ini saya ikut workshop / pelatihan menghitung RCN yang diadakan oleh BTB UGM-MAPPI di Universitas Podomoro di Gedung APL Tower.

Karena acaranya GRATIS pesertanya cukup banyak, bahkan panitia tidak menyangka akan sebanyak ini.

Tapi walopun gratis, jamuan untuk coffee-break & makan siang yang disediakan oleh pihak panitia tidak mengecewakan, bahkan Luthfi bilang lebih enak daripada yang disediakan oleh panitia penyelenggara pendidikan MAPPI Pusat. (hadeuh… 🙁 ). denger kabar dari Fahri sih katanya sponsornya langsung dari Pihak Podomoro.

Siapa narasumber pembicaranya ?

Saya lupa namanya :p yang saya hanya inget Ibu ini pemilik kantor KJPP juga. Dia sendiri yang menyusun program BTB ini. WOW !

Apasih BTB itu ?

Pada intinya Seminar BTB ini hanya sebagai pengantar atau pengenalan terhadap rencana program yang akan di-publish oleh MAPPI yang akan menjadi acuan/referensi bagi anggotanya dalam melaksanakan pekerjaan penilaian bangunan.

Apa Komentar Saya ?

Sebagai end-user program (aplikasi) ini nanti masih akan sama saja dengan aplikasi yang sudah kita (kami) pakai selama ini.

Sebagai calon Reviewer, aplikasi ini akan sangat membantu meringankan beban tanggung jawab kami, karena data sudah disediakan dan mendapatkan jaminan oleh ASOSIASI.

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.